Kami melakukan berbagai kegiatan yang menarik setiap bulan, menjadikan sumber ilmu pengetahuin bagi seluruh Insan Astra
ABOUT ASTRA LIBRARY
Astra Library didirikan sebagai wujud komitmen PT Astra International Tbk terhadap pembelajaran organisasi. Dengan menyediakan perpustakaan sebagai sumber informasi, diharapkan insan Astra dapat memperkaya diri dengan informasi dan pengetahuan yang tersedia. Sejak didirikan pada tahun 1997, Astra Library telah turut mengambil bagian dalam memenuhi kebutuhan informasi dan pengetahuan kepada 2.155 member.
Ditengah dinamika perkembangan jaman dan perubahan behavior pengguna perpustakaan, Astra Library terus berupaya untuk menyesuaikan diri dan selalu tampil dinamis. Hal ini tercermin dari program-program yang diselenggarakan perpustakaan. Koleksi buku di Astra Library selalu di update secara berkala dengan buku-buku best seller terbaru yang sesuai dengan kebutuhan.